Image of Ayah, ini arahnya ke mana, ya?

BUKU

Ayah, ini arahnya ke mana, ya?



Buku Ayah, Ini Arahnya ke Mana, Ya? ditulis melalui sudut pandang seorang anak yang kehilangan sosok ayah.
Baca Juga:Profil Pramoedya Ananta Toer, Sastrawan Besar Indonesia Penulis Karya-Karya Penting Tentang Indentitas Kebangsaan
Buku ini dibagi menjadi lima bab dengan alur yang mengajak pembaca untuk merenung, merasakan, hingga akhirnya belajar mengikhlaskan ketiadaan sosok ayah dalam hidup.
Bagian awal dimulai dengan perjalanan emosional yang penuh dengan kebingungan serta kerinduan akan kehadiran seorang ayah.
Tanpa ayah sebagai figur pemimpin yang selama ini memberikannya bimbingan, sang anak merasa kelimpungan dan kehilangan arah dalam hidup.
Selain kisah yang dibawakan dalam bentuk naratif, Ayah, Ini Arahnya ke Mana, Ya? juga dilengkapi dengan halaman aktivitas yang membuat pembacanya dapat merasakan pengalaman interaktif selama menyelami buku ini. .
Berikut beberapa kutipan dari buku Ayah, Ini Arahnya ke Mana, Ya? yang sukses mencuri perhatian warganet di TikTok:
“Ayah, lihatlah, fase terberat dalam hidupku kini kupikul sendirian. Aku yang sekarang tumbuh menjadi anak paling egois seperti yang orang lihat. Aku mau dibantu tapi aku gak pernah berani minta tolong.”
“Ayah, hari ini aku kesepian dan gak tahu harus lari kemana lagi. Ayah, ini arahnya ke mana, ya? Anak kecil ini kehilangan jalan pulangnya.”
“Ayah, ternyata benar ya. Setelah dewasa kita semua harus punya banyak uang. Harus bekerja lebih keras lagi, harus bertarung dengan isi kepala sendiri. Harus menyampingkan banyak keinginan untuk sekadar tetap bertahan hidup sampai bertemu pagi lagi.”


Ketersediaan

P17422S813 KHO aPerpustakaan SMPN 2 GarutTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
813 KHO a
Penerbit : Yogyakarta.,
Deskripsi Fisik
164 hlm,; 13x19 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
9786022083795
Klasifikasi
813
Tipe Isi
Buku Bacaan
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
cet.1
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain